Salah satu tempat wisata yang menarik di Bali adalah Garuda Wisnu Kencana atau sering disebut dengan GWK. GWK terletak di jalan raya Uluwatu, Desa Unggasan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung. untuk menuju ke tempat wisata ini diperlukan waktu 15 hingga 20 menit dari Bandara Internasional Ngurah Rai Bali.
DiTaman Garuda Wisnu Kencana (GWK) terdapat patung dewa Wisnu yang tinggi namun setengah badan dan Patung Garuda yang besar. pembangunan patung teersebut belum selesai dan penulis kurang mengetahui kenapa proyek tersebut belum terselesaikan. dari atas GWK kita bisa melihat pemandangan laut yang kian indah. tak hanya itu, wisata juga bisa menikmati hiburan-hiburan kesenian bali seperti Tari Kecak, Barong, dan tari-tari bali lainnya.
GWK dibuka dari pukul 08.00 Wita sampai dengan pukul 22.00 Wita. untuk harga tiket masuk yaitu Rp. 50.000/ orang untuk orang dewasa, Rp. 40.000/ orang, dan Rp. 40.000/orang untuk pelajar. untuk menikmati hiburan kesenian bali tidak memerlukan biaya, hanya datang saja langsung ke tempat pementasan kesenian bali yang ada di tengah taman GWK.